Kampung Batik Trusmi

Kawasan wisata batik Trusmi

Kampung Batik Trusmi adalah pusat industri batik di Cirebon sekaligus sebagai tempat wisata kuliner. Kampung ini terletak di Plered, Cirebon, sekitar empat kilometer di sebelah barat Kota Cirebon. Pengrajin batik di desa Trusmi dan sekitarnya, seperti desa Gamel, Kaliwulu, Wotgali, dan Kalitengah, berjumlah lebih dari 3000 tenaga kerja.[1]

Sejarah

Kisah membatik Desa Trusmi berawal dari peranan Ki Gede Trusmi[butuh rujukan]. Salah seorang pengikut setia Sunan Gunung Jati ini mengajarkan seni membatik sembari menyebarkan Islam. Sampai sekarang, makam Ki Gede masih terawat baik, setiap tahun dilakukan upacara cukup khidmat, upacara Ganti Welit (atap rumput) dan Ganti Sirap setiap empat tahun. Di sepanjang jalan utama yang berjarak 1,5 km dari desa Trusmi sampai Panembahan, saat ini banyak kita jumpai puluhan ruang pamer batik. Berbagai papan nama ruang pamer tampak berjejer menghiasi setiap bangunan yang ada di tepi jalan. Munculnya berbagai ruang pamer ini tak lepas dari tingginya minat masyarakat terutama dari luar kota terhadap batik Cirebon dari mulai ruang pamer batik hingga belanja daring.[butuh rujukan]

Batik Trusmi

Batik Motif Mega Mendung

Batik Trusmi berhasil menjadi ikon batik dalam koleksi kain nasional. Batik Cirebon sendiri termasuk golongan Batik Pesisir, tetapi juga sebagian batik Cirebon termasuk dalam kelompok batik keraton. Hal ini dikarenakan Cirebon memiliki dua buah keraton yaitu Keratonan Kasepuhan dan Keraton Kanoman, yang konon berdasarkan sejarah dari dua keraton ini muncul beberapa desain batik Cirebonan Klasik yang hingga sekarang masih dikerjakan oleh sebagian masyarakat desa Trusmi di antaranya seperti Mega Mendung, Paksinaga Liman, Patran Keris, Patran Kangkung, Singa Payung, Singa Barong, Banjar Balong, Ayam Alas, Sawat Penganten, Katewono, Gunung Giwur, Simbar Menjangan, Simbar Kendo, dan lain-lain.[butuh rujukan]

Rujukan

  1. ^ www1.kompas.com Diarsipkan 2012-09-07 di Wayback Machine. diakses pada tanggal 8 januari 2012

Lihat pula

  • Batik Cirebon
  • Pusat Grosir Batik Trusmi

Pranala luar

Wikivoyage memiliki panduan wisata Cirebon.
  • (Indonesia) disparbud.jabarprov.go.id Diarsipkan 2014-02-01 di Wayback Machine.
  • l
  • b
  • s
Topik Cirebon
Kota • Kabupaten
Keraton
  • Keraton Kasepuhan
  • Keraton Kanoman
  • Keraton Kacirebonan
  • Kaprabonan
Wisata belanja dan hiburan
  • Asia Plaza
  • Cirebon Mall
  • Cirebon Mall
  • Cirebon Square
  • Cirebon Super Block
  • Cirebon Town Square
  • Giant Rajawali
  • Grage Mall
    • 2
  • Griya Toserba Plered
  • Gunung Sari Trade Center
  • Kampung Batik Trusmi
  • Manhatan Square
  • Plaza Index (Ace Hardware) Cirebon
  • Plaza Pasar Balong
  • Pusat Grosir Cirebon (PGC)
  • Ramayana Plered
  • Surya Plaza
  • Surya Toserba Ciledug
  • Surya Toserba Sumber
  • The Summit Factory Outlet
  • Tuparev Super Block
  • Transmart Cipto
  • Plaza Yogya
    • Department Store
    • Grand Center
    • Siliwangi
Wisata alam
Wisata sejarah
dan religi
Bangunan modern
bersejarah
  • Balai Kota
  • Dalem Agung Pakungwati
  • Gedung BAT
  • Gedung Keresidenan Cirebon
  • Gedung Bank Indonesia Cirebon
  • Pendopo Kabupaten
Tempat ibadah
Kebudayaan
Kuliner
Acara dan festival
Festival Budaya Cirebon
Transportasi
  • Category Kategori
  • Commons page Commons