Ira Koesno

  • Koesno Martoatmodjo (bapak)
  • Sri Utami (ibu)

Dwi Noviratri Martoatmodjo (lahir 30 November 1969), yang lebih dikenal sebagai Ira Koesno, adalah penyiar Indonesia. Ia pernah membawakan acara Liputan 6, sebuah layanan berita dari stasiun penyiaran televisi SCTV.

Kehidupan awal

Ira merupakan putri dari pasangan Koesno Martoatmodjo dan Sri Utami. Setelah menyelesaikan studi di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, ia bekerja di sebuah perusahaan akuntan publik, ketika umurnya menginjak 25 tahun. Setahun kemudian, pada tahun 1996, ia melamar pekerjaan di SCTV sebagai wartawan. Ira meraih gelar Master of Arts pada bidang Film dan Produksi Televisi di Universitas Bristol pada tahun 2000, dan meraih gelar Master of Arts bidang Jurnalistik Internasional di Universitas Westminster setahun kemudian.[1]

Karier

Menjelang akhir kekuasaan orde baru, Ira sebagai wartawan SCTV sempat melakukan wawancara dengan Sarwono Kusumaatmadja, yang saat itu menjabat sebagai Menteri Negara Lingkungan Hidup. Dalam wawancara ini, Sarwono sempat mengatakan istilah "cabut gigi" yang merujuk kepada permintaan agar Presiden Soeharto mundur dari jabatannya. Peristiwa ini sempat membuatnya dipanggil oleh petinggi SCTV dan diminta untuk tidak melakukan kegiatan jurnalistik selama beberapa hari.[1] Pada tahun 2003, Ira memutuskan untuk mundur sejenak dari dunia pertelevisian dan mendirikan bisnis yang bergerak pada bidang jasa strategi komunikasi, Ira Koesno Production (IKPro).[1] Pada tanggal 13 Januari 2017, ia didapuk menjadi moderator pada debat pertama putaran pertama Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017. Tanggal 12 April 2017, ia kembali menjadi moderator debat putaran ke-2 Pilgub DKI Jakarta 2017. Pada tanggal 17 Januari 2019, ia kembali didapuk menjadi moderator pada debat pertama Capres-Cawapres 2019 (bersama Imam Priyono). Pada 16 Februari hingga Juli 2019, ia pernah menjadi pembawa acara talkshow Indonesia Berbicara yang tayang di NET.. Pada 2020, ia juga pernah menjadi pembawa acara talkshow Prime Show with Ira Koesno yang tayang di iNews.

Referensi

  1. ^ a b c "Profil Ira Koesno". VIVA.co.id. Diakses tanggal 18 Januari 2019. 
  • l
  • b
  • s
Pembawa acara berita SCTV
Saat ini
  • Azizah Hanum
  • David Rizal
  • Dazen Vrilla
  • Djati Darma
  • Dorothea Ayu
  • Gracia Bern Tobing
  • Joy Astro
  • Nabiel Abiyasha
  • Reza Ramadhansyah
  • Riko Anggara
  • Risca Andalina
  • Skolastika Sylvia
  • Yuliana Fonataba
Mantan
  • Agung Nugroho
  • Ajeng Kamaratih
  • Alfito Deannova
  • Anastasya Putri
  • Anelies Praramadhani
  • Ariana Herawati
  • Arief Suditomo
  • Ariyo Ardi
  • Bayu Sutiyono
  • Beverly Gunawan
  • Boy Bakamaro
  • Brigitta Priscilla
  • David Silahooij
  • Demis Djamaoeddin
  • Deti Soepandi
  • Dian Ardianti
  • Diana Deborah
  • Duma Riris Silalahi
  • Dwi Anggia
  • Erwin Dwinanto
  • Eva Yunizar
  • Farhannisa Nasution
  • Fauzan Zaman
  • Fitha Dahana
  • Grace Natalie
  • Indiarto Priadi
  • Indriati Yulistiani
  • Indy Rahmawati
  • Ira Koesno
  • Jeremy Teti
  • Juanita Wiratmaja
  • Kania Sutisnawinata
  • Karni Ilyas
  • Kevin Lilliana
  • Louisa Kusnandar
  • Mira Permatasari
  • Mochamad Achir
  • Nova Poerwadi
  • Nova Rini
  • Nunung Setiyani
  • Paul Felle
  • Pramita Andini
  • Prisca Niken
  • Putri Permatasari
  • Retno Pinasti
  • Ricardo Indra
  • Rike Amru
  • Riza Primadi
  • Rizal Mustary
  • Rosiana Silalahi
  • Roy Chuddin
  • Sella Wangkar
  • Senandung Nacita
  • Tascha Liudmila
  • Tjandra Wibowo
  • Tri Ambarwatie
  • Valerina Daniel
  • Wandra Putra Mahendra
  • Yuke Mayaratih
  • Zivanna Letisha
  • l
  • b
  • s
Saat ini
Mantan


Artikel bertopik biografi Indonesia ini adalah sebuah rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia dengan mengembangkannya.

  • l
  • b
  • s